- Dapatkan link
- X
- Aplikasi Lainnya
Film, Jambiseru – daftar film terlaris 2022,pada tahun 2022 ini banyak film film berkualitas yang dirilis berikut kami telah merrangkum beberapa film terlaris 2022.
Setiap tahun, sinema pasti menghadirkan jajaran film yang menarik untuk ditonton di layar lebar. Meski kini pengalaman menonton pun beragam, kerinduan audiens akan menyaksikan jagoannya di bioskop tak pernah surut.
Dikutip dari laman – jaringan Antaranews.com(partner Jambiseru.com), dari artikel yang berjudul”Kaleidoskop – Jajaran film terlaris di “box office” selama tahun 2022″ Tahun 2022 pun bisa dibilang merupakan tahun yang cukup variatif bagi dunia perfilman, dengan ragam genre, sekuel fantastis, hingga kualitas teknis dan produksi yang terus berkembang dari tahun ke tahun.
Berikut adalah rangkuman sejumlah film yang berhasil menjadi film terlaris selama tahun 2022, diurutkan dari waktu perilisan di bioskop.
“The Batman”
Tahun 2022 dibuka dengan megahnya cerita “The Batman”, yang diperankan oleh Robert Pattinson sebagai Bruce Wayne/Batman. Dikemas dengan lebih gelap dengan naratif yang begitu rapi, membuat film ini tak hanya berhasil menggaet penggemarnya, namun juga audiens lain.
Film yang disutradarai oleh Matt Reeves ini dilaporkan berhasil meraih keuntungan sebesar 770,8 juta dolar AS.
Doctor Strange 2 (ANTARA/instagram/doctorstrangeofficial)
“Doctor Strange in the Multiverse of Madness”
Layar bioskop rasanya masih didominasi dengan cerita dari pahlawan super adaptasi komik. Dari Marvel, ada sekuel “Doctor Strange” berjudul “Doctor Strange in the Multiverse of Madness” yang disutradarai oleh Sam Raimi — ikon film horor modern yang populer di awal 2000-an.
Film ini dinilai menjadi kesegaran baru di sinematik Marvel (MCU) karena sentuhan dari sang sutradara yang berbeda. Selain itu, pengembangan karakter dari Strange (diperankan oleh Benedict Cumberbatch) dan Wanda Maximoff (diperankan oleh Elizabeth Olsen) juga semakin matang dan seru.
“Top Gun: Maverick”
Tak ada yang menyangka bahwa “Top Gun” (1986) akan mendapatkan sebuah sekuel tiga dekade kemudian. Kembalinya Tom Cruise sebagai pilot Maverick tak hanya berhasil mengobati rindu para penggemar akan aksinya, namun juga berbuah manis pada pendapatan di box office.
Premis cerita sederhana yang dikemas dengan rentetan aksi menegangkan oleh sutradara Joseph Kosinski ini, membuat film bahkan melampaui “Mission: Impossible: Fallout” (2018) untuk menjadi film terlaris Tom Cruise sepanjang masa di box office seluruh dunia.
“Top Gun: Maverick” dilaporkan meraih 1,489 miliar dolar AS di box office.
Aksi seru Cruise sekarang bisa ditonton di Catchplay+, Google Play Movies, dan iTunes.
“Jurassic World Dominion”
Memasuki pertengahan tahun, tak ada salahnya melihat para jagoan kita di “Jurassic Park” (1993) dan “Jurassic World” (2015) reuni dan mencoba menyelamatkan dunia dan para dinosaurus yang hidup berdampingan.
Dengan sentuhan nilai nostalgia dan balutan keseruan dari para karakter yang begitu familier bagi audiens, membuat film ini setidaknya meraih 1,003 miliar dolar AS di box office.
Film bisa disaksikan lagi secara legal melalui iTunes dan Google Play Movies.(rdo)